Resep Roti Sobek Isi Coklat
Bahan-bahan :
- 250 gr tepung terigu cakra
- 50 gr gula pasir
- 30 gr margarin
- 120 ml susu cair
- 6 fr ragi
- 1 butir telur
- sejumput garam
- coklat batangan secukupnya
Cara membuat :
- Aktifkan ragi dengan cara mencampurkan ragi, susu cair hangat dan sedikit gula pasir dalam gelas. Tutup dan diamkan selama 5 menit hingga berbuih.
- Campurkan tepung terigu, gula pasir, telur kocok dan ragi. Uleni menggunakan tangan hingga setengah kalis.
- Jika sudah setengah kalis, tambahkan margarin dan garam. Uleni lagi hingga benar-benar kalis.
- Bulatkan adonan kemudian tutup rapat dengan kain selama 1 jam hingga adonan mengembang.
- Setelah 1 jam, uleni kembali adonan supaya udaranya keluar. Selanjutnya bagi adonan menjadi sembilan.
- Lalu bulatkan dan pipihkan setiap adonan. Isi adonan dengan coklat padat yang sudah dipotong-potong. Rekatkan bagian bawah hingg tertutup rapat dan rapi.
- Lalu susun semua adonan di loyang yang sudah dilapisi dengan kertas roti.
- Setelah itu tutup kembali dan biarkan selama 1 jam. Setelah satu jam, panggang adonan selama 25 menit hingga roti matang.
- Keluarkan loyang jika sudah 25 menit. Kemudian olesi dengan margarin bagian atasnya.
READ MORE Bertamu ke rumah seseorang sambil membawa oleh-oleh menjadi hal yang banyak dilakukan masyarakat Indonesia.Nah bagi Anda yang bingung ingin mmebawa apa saat bertamu, roti kasur bisa jadi pilihan.Selain rasanya enak, roti kasur juga bisa dibuat sendiri lhoh.
Tidak ada komentar untuk "Resep Roti Sobek Isi Coklat"
Posting Komentar